News
Launching Buku Panduan Lengkap A-Z Batu Permata : Mengenali Proses, Ciri, dan Sifat Batu Permata; Membedakan Imitasi dan Sintetis; Tips Membeli, Merawat & Mengoleksi

 

Buku yang dikarang oleh ahli batu permata Sumarni Paramita, merupakan buku yang sangat lengkap. Ibu Sumarni merupakan seorang Gemologist handal dan berpengalaman. Beliau banyak dikenal oleh berbagai kalangan pecinta batu permata. Setelah melakukan berbagai penelitian, beliau mendedikasikan ilmu dan pengalamannya untuk menyusun buku ini, dan telah dilaunching pada tanggal 31 Mei 2013 yang bertepatan dengan perayaan ulang tahun AGL yang ke 30.

Buku ini sangat berguna bagi para pecinta batu permata yang ingin mengetahui seluk beluk batu permata secara mendetail mulai dari proses, ciri sampai sifat-sifat batu permata, karena pembahasannya yang mudah dipahami dan dikemas dengan berbagai contoh gambar yang menarik dan jelas. Selain dilengkapi dengan cara membedakan imitasi dan sintetis, buku ini juga dilengkapi dengan tips membeli, merawat dan mengoleksi batu permata. Dengan demikian akan sangat berguna bagi para pemula dan kolektor untuk lebih berhati-hati dan waspada dalam membeli, merawat dan mengoleksi batu permata, sehingga batu permata diperoleh dengan harga yang pantas tanpa ada penyesalan.